23 Juni 2012

Cinta




Orkut Scraps - Hearts




Diriwayatkan melalui Hasan Ra , dari  Rasulullah Shollallahu 'alaihi wasallam, bahwa Beliau bersabda :

" Wali wali Allah dari Umatku tidak masuk Surga karena banyak Sholatnya dan sering puasanya , melainkan mereka masuk Surga karena selamat HATI nya (maksudnya Murah hati dan sayang kpd sesama Muslim)

Orang yg penyayang akan di sayang Allah ta'ala yg Maha Penyayang, maka sayangilah semua yg ada di Muka Bumi , pasti yg di langitpun akan menyayangi kamu.

Barang siapa yg tidak menyayangi, diapun tidak di sayangi...barang siapa yg tidak mengampuni maka sudah tentu tidak akan di ampuni...


Kata Malik bin Annas ra , Bahwa Nabi Shollallahu a'laihi wasallam bersabda, 

Ada 4 keselamatan terhadapmu, ialah :

1. Kamu menolong mereka
2. Memohonkan Ampunan mereka atas dosanya,
3. Menjenguk orang sakit.
4. Mencintai Mereka yg mau berobat....

Diriwayatkan, Sesungguhnyua Nabi Musa as berkata , : " Wahai Tuhan, lantaran apa Engkau menjadikan  aku sebagai orang pilihan, Allah Ta'ala berfirman : "lantaran kasih sayangmu terhadap makhluk KU "

Dari Abu Darda : " dia pernah mengikuti anak anak, lalu membeli burung pipit dari anak anak itu, kemudian dilepaskan sambil berkata, " Pergi dan Hiduplah "....

Sabda Nabi Shollallahu a'laihi wasallam,
" Ibaratnya seorang Mukmin ketika saling sayang menyayangi ,kasih mengasihi, saling Silaturahim, tak ubahnya bagai sebuah badan, manakala ada bagian badan yg sakit, sekujur tubuhpun saling memanggil untuk ikut merasakan sakit dan berjaga "

Inilah yg dinamakan " Cinta Kasih" " Seorang Penyayang, bukanlah seseorang yang menyayangi dirinya sendiri tetapi menyayangi dirinya dan orang lain " maksud mencintai diri sendiri  adalah menyayangi diri sendiri agar terhindar dari siksa Allah ta'ala dengan meninggalkan maksiat kepada Allah ta'ala.......
dan Taubatnya maksiat adalah mengerjakan ketaatan dengan Iklas..

Maksud Cinta terhadap orang lain adalah tidak menyakiti sesama muslim, Nabi Shollallahu a'laihi wasallam bersanda : " Muslim sejati adalah selamat diantara manusia akan tangan dan lidahnya "

Inilah Cinta yg sebenarnya,....ahhhh betapa manisnya cinta sehingga banyak manusia yang larut di dalamnya. 

Dengan cinta seorang wanita mampu membeli mahligai sang raja. 

Dengan cinta seorang wanita mampu menjadikan lelaki budaknya yang setia mengantar jemputnya serta memenuhi segala hasratnya.

 Bahkan ustadz sekaliber apapun akan terlena di dalamnya.  

Begitu hebatnya cinta sehingga banyak orang yang tergugah dengannya. 

Allah sengaja menciptakan Cinta sebagai ujian seberapa besar cinta kita padanya ? mampukah kita mencintainya lebih dari segala apa yang ada di sekeliling kita??

Ya Allah... Aku berlindung pada-Mu dari segala tipu muslihat dunia yang akan membuatku celaka. Jagalah pandanganku ini jika sembarang melihat. Tanganku ini jika sembarang menyentuh...

Namun ya Allah... tak dapat aku pungkiri bahwa aku pun mengalami hal yang sama. aku pun merindukan seseorang untuk menemaniku di batas waktu. Aku pun memiliki rasa itu.. Rasa yang Engkau ciptakan untuk membawa kedamaian di muka bumi ini. namun rasa ini bukan sekedar rasa biasa. dari seorang akhie pada uktie..

Ya Allah... Aku Jatuh Cinta.
Namun cinta yang aku harapkan adalah yang berdasarkan ridhomu..

Meskipun mata telah kutundukkan, tangan telah ku jaga dan lidah telah berkata tidak..  

Namun ketika datangnya cinta aku lemah tak berdaya......

Ya Allah tolonglah aku yang lemah ini. ....

Lindungilah aku dari cinta yang menjauhkan aku dengan-Mu.

Walillahi.. sesungguhnya aku sangat mencintai-Mu dan rindu bertemu Rosul pilihan-Mu.....
dan Akupun Mencintai HambaMU yg dia pun mencintaiku......smoga Allah satukan kami, dalam RidhoMU, Aamiin..................

2 komentar: