29 Mei 2013

Sabda Alam




Satu pohon dapat membuat jutaan batang korek api...
Tapi satu batang korek api dapat membakar jutaan pohon...

Maka....
Satu pikiran negatif dapat membakar semua pikiran positif..

Korek api mempunyai kepala
tetapi tidak mempunyai otak,

Oleh karena itu setiap kali ada gesekan kecil sang korek api langsung terbakar...

Kita mempunyai kepala dan juga otak, Jadi kita tak perlu kebakaran jenggot hanya karna gesekan kecil...

Jadi dengan menggunakan otak kita dapat mengurangi stress..

Ketika burung hidup ia makan semut, Ketika burung mati semut makan burung...

Waktu terus berputar sepanjang jaman...
Siklus kehidupan terus berlanjut...
Jangan merendahkan siapapun dalam hidup...
Tunjukkan penghargaan pada orang lain...
Bukan karena siapa mereka
tapi karna siapakah diri kita sendiri...

Kita mungkin berkuasa
tapi waktu lebih berkuasa dri pada kita...

Waktu kita jaya kita merasa banyak teman disekeliling kita,
kita PD melakukan apa saja...

Tapi...
- Waktu kita tak berdaya, sadarlah kita siapa sahabat sejati kita.
- Waktu kita down,, kita jadi tahu siapa teman yang memperalat kita.
- Waktu kita sakit, tahulah kita sehat lebih penting dari harta.
- Waktu kita miskin, tahulah kita jadi orang harus banyak memberi.
- Ketika kita tua, barulah sadar ada begitu banyak yang belum di kerjakan.
- Waktu di ambang ajal, barulah kita sadar banyak waktu yang terbuang percuma.

Hidup tidak lama, buatlah semuanya berharga. Apa yang
kita tabur, itulah yang akan kita tuai.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar